Jumat, 02 Februari 2018

Pengalaman Asik dengan Kelas X IIS2

Pertemuan kali ini di jam-jam terakhir di sisa-sisa tenaga sekaligus masa penghabisan minggu (alias sudah malem minggu), kami membahas tentang perilaku menyimpang atau penyimpangan social.
Teman-teman di kelas X IIS 2, mendefiniskan perilaku menyimpang sebagai sesuatu yang negatif dan sebenarnya tidak hanya mereka saja mendefinisikan demikian. Namun inilah potret dikehidupan sehari-hari, bahwa yang menyimpang adalah perbuatan yang jelek.
Setelah cas-cis-cus sampai tenggorokan terasa kering, saya pun mencoba memberikan suatu contoh yang terjadi dalam kehidupan yang kemungkinan sering mereka temui, yaitu ada seorang laki-laki (suami, tepatnya) yang menyapu lantai dan memasak di rumah.
Berbagai jenis jawaban yang keluar pun sangat beragam. Tak disangka-sangka dari sudut kelas ada yang menjawab bahwa hal itu dikarenakan takut sama istri (padahal pertanyaan yang keluar bukan seperti itu, alias berbeda antara pertanyaan dan jawaban)
Dan….
saya sempat tertegun dengan tanggapan yang dilontarkan barusan. Bukan saya menyalahkan tetapi lebih cenderung memahami bahwa itulah budaya yang ada di lingkungan tempat tinggal mereka.
Budaya yang sudah sangat lama ada.
Budaya yang telah tertanam dalam benak masing-masing individu.
Budaya yang adiluhung.
jadi....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar