Selasa, 22 Januari 2019

Fungsi Bahasa

Fungsi bahasa secara khusus:
-        Untuk tujuan praktis, yaitu mengadakan hubungan dalam pergaulan sehari-hari.
-        Untuk tujuan artistik, yaitu manusia mengolah serta mempergunakan bahasa dengan cara seindah-indahnya guna pemuasan rasa estetika.
-        Untuk tujuan filosofis, yaitu untuk mempelajari naskah-naskah kuno
-        Sebagai kunci dalam mempelajari ilmu-ilmu lain
Fungsi bahasa secara umum:
-        Alat ekspresi, yaitu alat untuk mengekspresikan aspek kejiwaan manusia, antaralain untuk menarik perhatian orang lain dan membebaskan diri dari semua tekanan emosi.
-        Alat komunikasi, yaitu untuk mengadakan hubungan atau komunikasi  antarmanusia
-        Alat untuk mengadakan integrasi dan adaptasi social

Fungsi bahasa sebagai bahasa nasional:
-        Lambang identitas nasional
-        Alat pemersatu berbagai masyarakat yang berbeda latar belakang budaya dan bahasanya
-        Alat penghubung antardaerah dan antarbudaya
Fungsi bahasa sebagai bahasa negara:
-        Sebagai bahasa resmi Negara
-        Bahasa pengantar di lembaga-lembaga pendidikan
-        Alat perhubungan pada tingkat nasional bagi kepentingan menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan
-        Alat pengembangan kebudayaan dan pemanfaatan ilmu pengetahuan, seni, serta teknologi modern

-         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar